Cara Membuat Kerajinan Tangan Pot Warna-warni

Cara Membuat Kerajinan Tangan Pot Warna-warni. Berikut di bawah ini tips sederhana dan gampang untuk membuat pot tanaman hias mini terlihat anda lebih menarik dan unik.


Cara Membuat Kerajinan Tangan


Untuk membuat kerajinan tangan yang unik dan menarik tidak harus dengan cara yang rumit dan bahan baku yang mahal dan bagus. Dari berbagai bahan yang sederhanapun kita bisa membuat sesuatu yang menarik. Nah pada kesempatan ini kita akan bersama belajar cara membuat kerajinan tangan sederhana yang sangat mudah.

Jenis kerajinan tangan yang akan kita buat di artikel ini adalah pot mini unik dan menarik untuk tanaman hias. Pot tanaman hias mini ini nantinya bisa kita pakai sebagai pemanis ruangan. Bisa diletakkan di atas meja di dalam ruangan maupun di meja teras di luar ruangan. Selain itu juga untuk menambah kesan asri pada interior rumah maupun eksterior rumah.

Bagi anda yang gemar bercocok tanam anda pasti senang sekali menanam berbagai macam tanaman dari mulai tanaman perindang, tanaman bunga, maupun aneka tanaman hias. Tapi tidak bisa dipungkiri bahwa untuk bercocok tanam biasanya kita akan membutuhkan lahan atau ruang untuk bercocok tanam yang agak luas.

Nah salah satu solusinya adalah dengan menanam aneka tanaman hias yang berukuran mini. Karena ukurannya yang tidak terlalu besar ini maka tanaman hias seperti ini juga tidak terlalu membutuhkan lahan bertanam yang luas. Yang pasti kita hanya perlu pintar-pintar memanfaatkan ruangan kosong atau space kecil di ruangan di dalam rumah maupun di luar rumah.


Cara Membuat Kerajinan Tangan Pot Hias


Di sini kita akan membuat hiasan menarik untuk pot tanaman hias kita. Gunanya adalah untuk membuat agar tanaman hias yang kita miliki bisa berfungsi juga sebagai penghias ruangan. nah jenis tanaman yang biasa ditanam sebagai tanaman hias ini misalnya adalah tanaman kaktus mini yang banyak dijual. Tanaman kecil seperti ini selain bagus, tapi juga tidak memerlukan banyak perawatan.

Cara Membuat Kerajinan Tangan Pot Warna-warni


Tutorial Cara Membuat Kerajinan Tangan Pot Warna-warni


Beberapa bahan yang diperlukan untuk membuat kerajinan tangan berupa pot warna-warni ini diantaranya adalah beberapa buah pot berbahan tanah liat dengan beberapa ukuran. Kemudian ada juga kuas, cat warna-warni, selotip, dan gunting.

Berikut ini langkah-langkah cara membuat kerajinan tangan pot hias warna-warni:

Cara Membuat Kerajinan Tangan Pot Warna-warni 1
Bagian pertama adalah menyiapkan bahan-bahannya. Bahan utamanya adalah pot kecil yang terbuat dari bahan tanah liat. Pot tanah liat seperti ini banyak sekali dijual di toko-toko perlengkapan bercocok tanam atau di toko bunga. Bahan lainnya adalah cat dengan beberapa macam warna, lalu ada juga beberapa wadah kecil, kuas, gunting, dan selotip.

Jangan lupa juga untuk menyiapkan tanaman hias yang akan ditanam di pot hias ini. Silahkan memakai jenis tanaman apa saja sesuai kesenangan anda sendiri. Di contoh ini kita akan menggunakan jenis tanaman kaktus mini sebagai contoh tanaman hiasnya.


Cara Membuat Kerajinan Tangan Pot Warna-warni 2
Pada langkah berikutnya tutuplah batas permukaan pot tanah liat yang akan dicat dengan menggunakan bantuan selotip. Fungsinya adalah agar permukaan yang akan dicat terlihat lebih rapi.

Berikutnya siapkan cat yang akan digunakan untuk mengecat permukaan pot tanah liat. Jika ingin memakai beberapa macam warna, pisahlah beberapa cat warna tersebut ke dalam beberapa buah wadah kecil. Anda bisa memakai bantuan gelas plastik kecil.


Cara Membuat Kerajinan Tangan Pot Warna-warni 3
Dan langkah selanjutanya anda bisa mulai mengecat permukaan beberapa buah pot tanah liat dengan aneka warna yang berbeda-beda. Setelah permukaan pot dicat, balikkanlah pot dan biarkan cat mengering dengan sempurna.


Cara Membuat Kerajinan Tangan Pot Warna-warni 4
Setelah cat benar-benar kering, anda bisa membuka selotip yang menempel di permukaan pot.
Nah sekarang pot hias warna-warni sudah jadi, dan anda bisa memasukkan tanaman hiasnya ke dalam pot ini. Lalu pot bisa anda letakkan sebagai hiasan di meja ruang tamu, digantung, atau di manapun anda suka.


Itlah sedikit tips cara membuat kerajinan tangan yang mudah berupa pot hias warna-warni, semoga tips di atas bermanfaat.

sumber: hellobee.com

1 comment:

Iwan said...

baiknya menggunakan cat apa ya....

Custom Search